Bulan Bahasa, SMK 3 Denpasar Gelar 5 Jenis Lomba

Berita

SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) Negeri 3 Denpasar dalam Bulan Bahasa menggelar Lomba untuk mengasah kemampuan dan keterampilan para Siswa menggunakan bahasa Indonesia, Bahasa Bali hingga bahasa asing. Lomba ini dilaksanakan pada Selasa, 25 Oktober 2022. Acara ini dalam rangka melestarikan bahasa, baik bahasa Indonesia maupun bahasa Bali. Ada 5 jenis lomba yaitu Lomba baca puisi, lomba menulis cerpen, lomba membuat komik, lomba poster digital, dan lomba orasi.

Ketua Panitia Penyelenggara Bulan Bahasa SMK Negeri 3 Denpasar yang juga Guru Bahasa Indonesia, Ni Nyoman Puriani, S.Pd mewakili Kepala SMK Negeri 3 Denpasar, Drs. A. A. Bagus Wijaya Putra, M.Pd., menjelaskan, menyambut Bulan Bahasa tahun ini, kami di SMK Negeri 3 Denpasar menggelar berbagai lomba, diantaranya lomba membuat komik dan membuat poster serta menulis cerpen yang semuanya dalam bentuk digital dan dilaksanakan secara online,” ungkapnya kepada media beritafajartimur.com.

“Penilaian lomba ini sudah langsung dilaksanakan dan telah pula diumumkan hasil-hasilnya. Dan untuk penyerahan hadiahnya akan dilakukan pada peringatan Hari Sumpah Pemuda Indonesia pada 28 Oktober 2022 ini dan dirangkaikan dengan acara pelantikan pengurus OSIS baru periode 2022/2023,” terangnya didampingi Wakasek Kesiswaan, Drs. I Made Sudira dan Waka Kurikulum, Ni Nyoman Aris Suparni, S.Pd., M.Pd.

Menurutnya, Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 berbunyi: “Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia. Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia. Kami Putra dan Putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia,” merupakan titik awal perjuangan bangsa Indonesia menjadi merdeka pada 17 Agustus 1945.

Karena itu, menurut Puriani, sudah menjadi kewajiban kita untuk melestarikan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan bangsa kita. Selain itu, bahasa daerah seperti bahasa Bali juga mendapat perhatian untuk tetap dilestarikan.

Sementara, Waka Kurikulum SMK Negeri 3 Denpasar, Ni Nyoman Aris Suparni, S.Pd., M.Pd menambahkan, dalam rangka pelestarian bahasa ini memang yang kita butuhkan adanya lomba-lomba seperti ini. Dari lomba inilah anak-anak terlatih dan terbiasa tampil menggunakan bahasa dengan baik dan benar,” ungkapnya.

“Melalui tema _Bangkit Bersama_, kita harapkan kreativitas anak-anak terus ditumbuh-kembangkan, sehingga kemampuan berbahasa mereka dalam berbahasa Indonesia, maupun berbahasa Bali, bahkan Bahasa asing seperti bahasa Inggris terus diasah,” harapnya.

Lanjutnya, dalam lomba ini, untuk penjurian, pihaknya melibatkan staf guru,” Kebetulan disini, saya sendiri juga tampil sebagai juri dibantu teman-teman Guru bahasa Indonesia, bahasa Inggris dan bahasa Bali,” jelasnya.

Ia pun merasa sukacita karena,” para siswa sangat antusias mengikuti lomba yang diadakan. Seperti lomba baca puisi, puisi bahasa Bali maupun puisi bahasa Indonesia, antusias anak-anak sungguh luar biasa sekali. Ada sekitar 40 orang siswa yang ikut baca puisi,” terangnya, berbinar.

Bulan bahasa tahun ini berbarengan dengan Hari Saraswati yang jatuh pada Sabtu, 21 Oktober 2022 merupakan hari turunnya ilmu pengetahuan,” Bahasa memegang peranan penting dalam menjelaskan keberadaan Ilmu pengetahuan. Jadi tanpa adanya bahasa, maka ilmu pengetahuan tidak bisa dikomunikasikan,” bebernya.

Dikatakan,” bahasa adalah alat komunikasi yang digunakan untuk menjalin komunikasi, baik digunakan di sekolah maupun untuk bekerja. Maka, dalam menjawab tantangan kedepan yakni globalisasi, diperlukan ilmu pengetahuan di mana bahasa memiliki peranan penting. Dan bagi anak didik, lomba ini merupakan bagian dari proses pematangan mereka menuju masa depan yang lebih baik,”

Sumber : https://beritafajartimur.com/