Azura student company organisasi teladan yang bergerak di bidang wirausaha dengan produk unggulannya yaitu toekar atau totebag tikar. bukan hanya menjual lalu meraup keuntungan dari penjualan, namun aksi nyata yang dilakukan azura student company sangat berdampak bagi kebersihan lingkungan. mulai ber-oprasional pada tanggal 19 november 2024, Asura sc resmi berdiri untuk melakukan kegiatan postifif di lingkungan sekitar.
I Gede Agus Pranata selaku director of public relations mengatakan, sebenarnya kegiatan kami disini bukan hanya untum menjual produk, tetapi kami melakukan kegiatan yang mampu meningkatkan citra perusahaan kepada masyarakat, kegiatan ini disebut dengan program public relations, ujarnya. Agus juga menambahkan bahwa kegiatan seperti beach clean up ini sudah beberapa kali dilakukan untuk mengajak masyarakat agar turut serta menjaga lingkungan. Kegiatan beach clean up pertama di lakukan dalam perayaan hari aids sedunia yang jatuh pada tanggal 2 desember 2024 kegiatan ini dicolaborasikan bersama KSPAN yowana sabdha dari smk negeri 3 denpasar untuk melakukan kegiatan beach cleaning pertama ini, yang bertempat di pantai mertasari desa sanur kauh,bali.
Kegiatan ini berlangsung selama 5 jam dalam aksi nya memungut seluurh sampah yang ada dari sampah dedaunan,sampah botol plastik, dan juga sampah sampah kemasan makanan lainnya. Ketut artadana selaku pembina dari komunitas KSPAN triska ini mengatakan : bahwa nantinya sampah sampah ini akan dipilah kembali mulai dari sampah organik, sampah anorganik, dan sampah B3. Selain itu juga, karena memperingati hari AIDS sedunia Azura student companu bersama KSPAN triska turut serta dalam membagikan bunga kepada masyarakat sekitar.
Tak berhenti sampai disana, kegiatan ini masih akan berlanjut sampai kapanpun kami ber operasional, dimana kegiatan beach cleaning ini kembali di lakukan azura student company pada tanggal 5 Januari 2025. Di awal tahun ini azura sc mendapat tawaran dari sungaiwatch untuk bekerja sama dengan komunitas lainnya bersama pandawara dan pancawara bali untuk turut serta membersihkan pantai sekitar, dimana pantai yang dipilih kali ini adalah pantai kedonganan, badung.
Harapan agus pranata selaku director of pr mengatakan, “kegiatan positif perlu di tingkatkan karena kalau bukan kita siapa lagi, mulai menyelamatkan bumi dengan cara tidak membuang sampah di laut” ujarnya. aksi ini tentu belum ada habisnya, akan ber lanjut hingga beach cleaning episode 3. nantikan selalu kegiatan azura sc lewat media sosial mereka @azura._sc